Facebook hari ini mengumumkan Messenger 4, versi terbaru dari aplikasi perpesanannya yang kini hadir dengan desain yang lebih sederhana. Facebook telah meluncurkan Messenger 4 secara global mulai hari ini.
Messenger 4 membawa perubahan antarmuka dari versi sebelumnya. Ia kini menawarkan tiga tab, dibanding sembilan tab yang ditawarkan Messenger versi sebelumnya. Ketiga tab mencakup tab Chat untuk menampilkan obrolan, tab People untuk menampilkan teman yang sedang aktif, dan tab Discover untuk membantu pengguna tetap terhubung.
Messenger 4 ditargetkan sebagai aplikasi perpesanan yang menawarkan navigasi fitur yang efisien dan mudah digunakan. Pengguna, contohnya, kini dapat mengirim foto atau melakukan panggilan video hanya dengan menggeser nama pengguna tujuan, dibandingkan versi sebelumnya yang memerlukan beberapa klik.
Pengguna juga telah dapat mengakses fitur kamera dan perekam video ketika sedang menulis pesan pada suatu obrolan. Fitur kamera juga dapat diakses melalui tab Chat, yang ikonnya terletak pada bagian kanan atas aplikasi.
Selain desain antarmuka yang lebih sederhana, Messenger 4 juga memperkenalkan beberapa fitur baru. Salah satunya termasuk fitur untuk mengatur warna gradien suatu obrolan. Facebook, selain itu, juga akan menghadirkan mode gelap dalam waktu dekat, sesuai dengan cuplikan gambar di atas.
Facebook, sayangnya, masih menawarkan fitur Story pada Messenger 4, yang kurang berguna bagi sebuah aplikasi perpesanan. Terlepas dari pendapat saya, fitur Story sepertinya akan terus mendapatkan perhatian, mengingat hingga kini ada 300 juta pengguna yang menggunakannya setiap hari, menurut laporan terakhir Facebook.
Facebook menjelaskan bahwa antarmuka yang lebih sederhana tidak akan mengurangi fungsionalitas dari fitur yang ditawarkan Messenger 4. Fitur-fitur yang ditawarkan sebelumnya, seperti Live Polling dan obrolan video grup, masih berfungsi seperti biasa.