Mengedit video biasanya dilakukan pada perangkat desktop. Namun, dengan kecanggihan yang dimiliki, pengguna sekarang juga dapat melakukannya melalui ponsel dengan bantuan aplikasi yang kian tersedia. Berikut sudah saya rangkum beberapa aplikasi edit video terbaik di Android yang dapat diunduh di Play Store secara gratis.
Aplikasi-aplikasi berikut mudah digunakan, dan memiliki koleksi fitur yang luar biasa. Selain dapat memotong video, pengguna dapat menambahkan efek kekinian, suara, dan yang lainnya. Namun, perlu diperhatikan, kemampuan proses pengeditan yang ditawarkan oleh masing-masing aplikasi juga dipengaruhi oleh kinerja perangkat pengguna.
7 Aplikasi Edit Video Terbaik di Android
1. Adobe Premiere Rush
Adobe Premiere Rush baru saja diluncurkan untuk perangkat mobile, termasuk Android. Dirilis oleh Adobe, aplikasi ini dirancang secara spesifik untuk pembuat konten di situs video dan media sosial, seperti YouTube, Facebook, dll. Oleh karena itu, fitur-fitur yang ditawarkan juga dikhususkan untuk kebutuhan tersebut.
Adobe Premiere Rush juga memungkinkan pengguna untuk mengedit video dengan mudah. Aplikasi ini dilengkapi dengan alat untuk memotong klip video, mengatur audio, menajamkan warna, serta juga dapat menambahkan efek dan judul video, transisi, pengisi suara, dll.
Adobe Premiere Rush gratis untuk diunduh, namun menawarkan pembelian di dalam aplikasi, yang berupa paket berlangganan dengan harga US$99 per bulan. Dengan berlangganan, pengguna dapat mengekspor video dengan jumlah yang tidak terbatas.
Adobe Premiere Rush, sayangnya, baru mendukung beberapa ponsel saja, yaitu:
- Samsung Galaxy S10/S10+, S9/S9+, Note9, S8/S8+, Note8, S10e, A50, A70
- Google Pixel 3/3 XL, 2/2 XL
- OnePlus 6, 6T
Artikel terkait: 8 Aplikasi Edit Foto Terbaik di Android
2. VideoShow
Aplikasi edit video terbaik di Android selanjutnya adalah VideoShow. Aplikasi ini memiliki antarmuka yang intuitif dan sederhana, yang membuat semua fitur yang ditawarkan menjadi mudah digunakan. VideoSHow juga telah diunduh oleh 100 juta pengguna, dan diulas dengan rata-rata nilai 4.6 oleh 4,6 juta pengguna.
Menurut halamannya di Play Store, VideoShow menawarkan pengguna beberapa fitur pengeditan video yang “profesional.” Pengguna dapat mengedit, menggabungkan, memotong, menggandakan, memutar, bahkan mangaburkan klip atau video menggunakan alat dasar yang disediakan. Ada juga fitur untuk mengatur gerakan, fast/slow motion, pada setiap adegan di video.
Selain itu, VideoShow juga menawarkan fitur untuk membagikan vdeo yang sudah diedit ke sosial media, seperti Facebook, YouTube, Instagram, dll. Aplikasi ini juga menyediakan fitur untuk mengompres video agar memiliki ukuran yang lebih kecil. Tidak hanya itu, pengguna juga dapat mengubah format video menjadi MP3. Jika tertarik, Videoshow disediakan secara gratis, namun berisi iklan dan menawarkan beberapa pembelian di dalam aplikasi.
3. InShot Video Editor & Maker
Fitur-fitur dasar yang ditawarkan oleh InShot Video Editor adalah fitur untuk memotong klip, mengaburkan latar belakang, serta menambahkan musik dan efek terhadap video yang sedang diedit. Selain itu, pengguna juga dapat menggabungkan beberapa klip menjadi satu video. Fitur lainnya meliputi fitur untuk mengatur rasio video yang sedang diedit.
InShot juga menawarkan fitur untuk mengubah format video menjadi MP4. Selain itu, ada juga fitur untuk menambahkan teks dan stiker guna membuat video pengguna lebih “rame.” InShot dapat diunduh secara gratis, namun, seperti kebanyakan aplikasi lainnya, menampilkan iklan dan menawarkan pembelian di dalam aplikasi.
4. FilmoraGo
Jika dibandingkan dengan aplikasi lainnya di artikel ini, FilmoraGo merupakan aplikasi edit video yang kurang mendapatkan ketenaran. Aplikasi ini baru memiliki 10 juta unduhan, dan diulas oleh 300 ribu pengguna dengan rata-rata nilai 4.1. Namun, semua fitur utama yang ditawarkan, seperti pemangkasan, pemotongan, penambahan tema, musik, dll, sudah dapat diakses dengan mudah.
Dengan FilmoraGo, pengguna dapat membuat video beresolusi 1:1 persegi yang biasanya diunggah ke Instagram, dan 16:9 untuk Youtube. Selain itu, pengguna juga dapat membuat video terbalik, menambahkan transisi, gerakan lambat, menambahkan teks, dll. Hasil video yang sudah diedit dapat langsung disimpan di galeri, atau diunggah ke media sosial.
FilmoraGo dapat diunduh secara gratis, dan tidak menampilkan iklan. Meskipun memiliki beberapa pembelian dalam aplikasi, sebagian besar fitur penting yang ditawarkan olehnya tersedia secara gratis.
5. KineMaster
Dikombinasikan dengan antarmuka yang dirancang dengan baik bersama dengan fitur-fitur canggih, KineMaster merupakan salah satu aplikasi edit video terbaik di Android. Aplikasi ini nyaman dan mudah untuk digunakan. KineMaster memiliki fitur drag-n-drop untuk mengimpor berkas yang berbeda dengan mudah. KineMaster juga menawarkan kontrol yang luar biasa terhadap proses pengeditan, yang dapat menghasilkan video berkualitas.
KineMaster juga memungkinkan penggunanya untuk menambahkan berbagai jenis transisi di antara fragmen video, serta menyisipkan teks dan teks film, atau subtitle. Selain itu, pengguna juga dapat mengekspor video beresolusi 4K di 30FPS. Disediakan juga fitur untuk mengatur kecepatan video guna memberikan efek gerak lambat dan selang waktu, atau time lapse.
KineMaster dapat diunduh dengan gratis, namun menampilkan iklan. Selain itu, sayangnya, hasil video yang sudah diedit akan disisipkan tanda air, atau watermark, yang baru bisa dihilangkan ketika pengguna membeli paket premium.
6. Quik
Sesuai dengan namanya, Quik memungkinkan pengguna untuk mengedit dan menghasilkan video dengan cepat. Aplikasi ini dikembangkan oleh GoPro, penyedia action camera yang sudah populer. Oleh karena itu, Quik memiliki integrasi dengan GoPro yang dapat mengakses metadata, seperti muka, suara, kecepatan, dll, yang dihasilkan oleh kamera GoPro tersebut.
Dengan Quik, pengguna dapat memotong video, menambahkan efek, teks, dan juga menambahkan musik. Quik sudah mendukung berbagai format media, seperti MP3, M4A, MP4, MOV, AAC, FLAC, AIFF and WAV. Setelah video selesai diedit, pengguna juga dapat menyimpannya ke galeri dengan resolusi 1080p dan 720p, bahkan di frame rate 60FPS. Pengguna juga dapat langsung membagikannya ke situs media sosial.
Quik disediakan secara gratis. Yang paling saya gemari, ialah, aplikasi ini tidak menampilkan iklan, dan juga tidak menawarkan pembelian di dalam aplikasi. Jadi, semua fitur yang ditawarkan dapat diakses tanpa embel-embel harus membeli paket premium terlebih dahulu.
Artikel terkait: 11 Launcher Terbaik di Android
7. PowerDirector
Aplikasi edit video terbaik di Android yang terakhir akan saya bahas di artikel ini adalah PowerDirector. Aplikasi ini dikembangkan oleh CyberLink.com, dan telah diunduh oleh 50 juta pengguna, dan mendapat ulasan dengan nilai rata-rata 4.5 dari 1 juta pengguna.
PowerDirector, menurut saya, memiliki antarmuka yang agak-agak susah untuk dipahami; butuh waktu untuk terbiasa dengan fungsi dari setiap kontrol fitur yang tersedia. Namun, setelah dipahami betul, fitur-fiturnya dapat memberikan pengalaman mengedit video yang luar biasa. Oleh karena itu, PowerDirector juga menyediakan tutorial untuk menggunakan setiap fungsi kontrol yang ada di apliasi.
PowerDirector memungkinkan pengguna untuk menambahkan beberapa efek video dan transisi ke dalam video yang sedang diedit. Pengguna juga dapat mengedit latar belakang dari video ketika merekamnya menggunakan green screen atau blue screen. Fitur lainnya meliputi Video Collage untuk membuat kolase video, Slow Motion untuk membuat video gerak lambat, dan juga fitur untuk membagikan hasil pengeditan video ke sosial media.
Sebagian besar fitur tersedia dalam versi gratis. Namun, beberapa pembelian di dalam aplikasi PowerDirector akan mengizinkan penggunanya untuk mengekspor video dengan resolusi Full HD 1080p dan 4K.
Catatan: Fitur-fitur yang disebutkan di masing-masing aplikasi di atas adalah sebagian dari fitur-fitur yang ditawarkan oleh setiap aplikasi, dipilih berdasarkan kegunaan dan keunikannya. Pengguna dapat mengunjugi Play Store untuk melihat fitur lengkapnya.
Daftar di atas merupakan kompilasi dari aplikasi edit video terbaik di Android. Pengguna disarankan untuk memilih salah satu sesuai dengan kebutuhan.
terima kasih atas informasinya