Mode Gelap Mode Terang

Copilot Search ada di Bing, tampilkan hasil pencarian AI generatif

Bing kini mampu memberikan pengalaman pencarian yang lebih komprehensif dan informatif.
Copilot Search ada di Bing, tampilkan hasil pencarian AI generatif Copilot Search ada di Bing, tampilkan hasil pencarian AI generatif
Gambar: MSDPN

Microsoft resmi mengumumkan peluncuran Copilot Search di mesin pencarinya Bing, sebuah fitur yang menggabungkan pencarian tradisional dengan kecerdasan buatan generatif untuk memberikan pengalaman pencarian yang lebih komprehensif dan informatif.

Copilot Search dirancang untuk menyederhanakan proses pencarian, dengan menawarkan hasil yang cepat dan dilengkapi sumber yang jelas. Fitur ini, sederhananya, memungkinkan pengguna menemukan topik yang ingin dijelajahi dalam gaya pencarian sehari-hari, atau mencari informasi dengan tingkat kedalaman yang diinginkan.

Selain itu, Copilot Search menawarkan jawaban yang disertai tautan langsung ke sumber aslinya, memungkinkan pengguna untuk memverifikasi informasi dan menggali lebih dalam sesuai kebutuhan. Integrasi ini juga mendukung ekosistem pencarian yang sehat dengan memberi kredit kepada pembuat konten aslinya.

Beriklan di MSDPN

Peluncuran Copilot Search di Bing bertepatan dengan hari ulang tahun Microsoft yang kelima puluh. Selain Copilot Search, momen ini dimanfaatkan Microsoft untuk memperkenalkan pembaruan lainnya untuk asisten AI mereka, termasuk salah satunya Copilot Vision dan Copilot Actions.

Copilot Vision memungkinkan AI untuk menganalisis dunia nyata melalui kamera ponsel, dan berinteraksi secara aktif dengan layar Windows, memungkinkan pengguna untuk menerima informasi dan mengelola pengaturan dengan perintah sederhana. Sementara itu, Copilot Actions memungkinkan penyelesaian tugas tanpa intervensi manual melalui platform yang didukung, seperti OpenTable dan Expedia.

Microsoft memperkenalkan Deep Research, fitur yang mengonsolidasikan informasi dari dokumen dan berbagai sumber daring, serta integrasi pencarian yang ditingkatkan melalui Bing. Selain itu, fitur Memories memungkinkan Copilot untuk mengingat informasi pengguna guna menawarkan respons yang dipersonalisasi, dengan kontrol privasi yang dapat disesuaikan.

Pembaruan-pembaruan ini diharapkan dapat menjadikan Copilot asisten AI yang lebih intuitif dan mampu memenuhi kebutuhan penggunanya. Lebih lagi, peluncuran Copilot Search di Bing menandai langkah signifikan dalam evolusi mesin pencari, menggabungkan kekuatan pencarian tradisional dengan kemampuan AI generatif untuk memberikan pengalaman yang lebih informatif.

Untuk melakukan pencarian dengan Copilot Search di Bing, pengguna bisa melakukannya langsung melalui situs web Bing.com atau aplikasi Bing. Microsoft sepertinya akan mengganti antarmuka Bing dengan Copilot Search apabila menerima respons positif dari penggunanya, menurut saya.

Menawarkan integrasi AI generatif di mesin pencarinya, Microsoft ingin meningkatkan daya saing Bing di pasar mesin pencari, menawarkan alternatif yang lebih cerdas dan responsif dibandingkan pesaingnya. Keberhasilan Copilot Search dapat menjadi faktor penentu dalam menarik lebih banyak pengguna untuk beralih ke Bing sebagai mesin pencari utama mereka.

Tambahkan komentar Tambahkan komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Beriklan di MSDPN